itpoin.com – Cara Menambah Teman (Kontak) di WA dengan Nomor Telepon Baru. Saat ini aplikasi Whatsapp banyak digunakan oleh banyak orang, selain gratis aplikasi ini juga tidak ada iklan yang mengganggu kenyamanan penggunanya.
Untuk menambah kontak di Whatsapp sendiri terbilang mudah, karena pengguna dapat memiliki akun Whatsapp yaitu dengan cara memasukkan nomor telepon. Oleh karena itu tentunya menambah kontak baru di WA ini sangatlah mudah, namun bagi orang awam dengan tampilan terbaru Whatsapp tentunya akan merasa kesulitan.
Cara Menambah Kontak WA dari No HP Baru
Langkah pertama masukkan/ketikkan nomor HP yang akan ditambahkan ke WA dan menyimpannya (Seperti Menyimpan Kontak Nomor Baru di HP).
Cara menyimpan kontak baru tersebut baiknya ke memori SIM atau lebih aman ke akun google di smartphone Android.
Setelah berhasil disimpan buka aplikasi Whatsappmu (Update dahulu ke versi terbaru di google play).
Kemudian pada menu CHATTING pilih menu ikon/gambar chatting (pojok kanan bawah). Kemudian pilih menu PILIHAN (Pojok Kanan Atas) -> PEBARUI. Pastikan pada saat klik perbarui sinyal internet dalam keadaan baik.
Kemudian silahkan anda klik tombol search/cari dan ketikkan nama kontak yang anda simpan. Maka kontak tersebut akan muncul dan bisa anda gunakan untuk berkirim pesan melalui Whatsapp. Selamat mencoba.