Kalau sekarang Anda adalah pemakai Android pasti tahu dengan fitur tethering. Ya, itu fitur yang bisa bikin hotspot sendiri, baik wifi acces point maupun via usb. Bagaimana kalo dibalik? Ah itu mah biasa, tinggal install aplikasi akses point wifi di PC, beres.
Bukan, ini bukan seperti itu. Sedikit banyak pasti ada yang pernah bermasalah ketika install wifi AP di PC/Laptop nya. Coba ada yang via usb, pasti koneksi lebih stabil dan anti-disconnect. Yap, ini dia solusinya Android Reverse Tethering, alias tethering tapi dibalik, PC/Laptop sebagai sumber dan si Android sebagai pemakai.
Langsung saja, ini dia cara share koneksi internet PC ke Android via USB:
- Pastikan Android anda sudah root.
- Centang USBb Debugging di Android anda.
- Instal ReverseTethering di PC.
- Colok Android via usb (kabel data), pastikan usb driver smartphone anda sudah terinstal baik di PC.
- Jalankan AndroidTool.exe yang ada di dalam folder ReverseTethering tadi.
- Klik tombol refresh, setelah muncul ID device anda klik tombol Connect, tunggu sampai proses selesai dan centangnya hijau semua. Aplikasi ini akan otomatis menginstall APK Usb Tunnel di Android.
- Izinkan akses root aplikasi tersebut di smartphone anda.
- Done.
Download : Android ReverseTethering v3.2.zip