Apakah Anda ingin mengetahui tips keluar grup WhatsApp secara diam-diam? Pastinya ada banyak cara yang dapat Anda lakukan tanpa diketahui oleh teman satu grup. Secara tidak langsung Anda tak sungkandan merasa bersalah jika keluar dari grup. Sebagian orang mungkin masih keluar dari grup secara langsung tanpa memikirkan rasa tidak enak pada teman. Padahal aplikasi WhatsApp mampu mendeteksi jejak kontak seseorang jika meninggalkan grup.
Seperti yang kita tahu bahwa chatting grup di WhatsApp memang terbilang sangat mengganggu.Bahkan terdengar sangat berisik karena notifikasi pesan yang terus menerus masuk via chatting tersebut. Maka tak heran, jika para pengguna justru mengatur fitur mute atau mematikan notifikasi. Tak ada salahnya melakukan cara cerdas untuk keluar grup WhatsApp tanpa diketahui orang, seperti berikut.
Cara Keluar Grup WhatsApp Secara Diam-diam
1.Lakukan Clear Data
Adapun cara paling mudah untuk keluar dari grup WhatsApp adalah melakukan clear data. Hanya saja cara yang satu ini mempunyai kelemahan, yaitu tidak dapat menggunakan nomor yang sama. Jadi, setelah Anda melakukan sistem clear data dan akan mendaftar kembali ke akun WhatsApp dengan grup yang sama juga.
Nah, jika Anda menginginkan untuk keluar dari grup, cobalah ganti saja nomor telepon.Caranya pun cukup mudah, yakni buka menu setting >> pilih atau klik manager aplikasi >> cari aplikasi WhatsApp >> pilih hapus memori dan hapus data. Pastikan kondisi WhatsApp dalam jaringan akses internet yang stabil agar mudah dilakukan.
2. Ganti Nomor Whatsapp dan Ganti Lagi dengan Nomor Lama
Inilah trik paling jitu untuk keluar dari grup WhatsApp karena sudah dilakukan oleh para pengguna hingga sekarang. Anda pun dapat meninggalkan grup dengan sistem masih menggunakan nomor yang lama. Namun sebelumnya Anda harus memiliki nomor baru sebagai pengganti nomor lama yang sementara.
Beberapa langkah yang harus Anda lakukan, yaitu siapkan nomor sementara (baru), gantilah nomor WhatsApp menggunakan Setelan >> Akun >> Ganti nomor. Setelah sesaat Anda berhasil mengganti nomor, maka nomor di grup tersebut akan diganti dengan nomor sementara tetapi notifikasi belum keluar. Selanjutnya hapus memori WhatsApp maupun Clear Cache >> Clear Data atau hapus data. Kemudian setelah 15 menit, daftar WhatsApp dengan nomor lama.
Itu dia tips keluar grup WhatsApp diam-diam tanpa diketahui teman di grup. Sebaiknya jangan keluar grup yang dimanfaatkan untuk kepentingan pekerjaan, pertemanan dan kekeluargaan. Tetapi tak ada salahnya keluar dari grup WhatsApp jika memang grup tersebut sangat menganggu kepentingan Anda. Lagipula chatting di WhatsApp sudah disediakan secara pribadi, jadi tak perlu chat melalui grup besar.