Microsoft Mathematics – Software untuk menjawab soal Matematika

Microsoft Mathematics - Software untuk menjawab soal MatematikaMicrosoft Matematika (Microsoft Mathematics) menyediakan kalkulator grafik 2D dan 3D. Tuntunan langkah-demi-langkah pemecahan persamaan, dan alat yang berguna untuk membantu siswa dalam studi matematika dan sains.

Microsoft Mathematics – Software untuk menjawab soal Matematika

Microsoft Mathematics  menyediakan satu set alat-alat matematika yang membantu siswa menyelesaikan pekerjaan sekolah dengan cepat dan mudah. Dengan Microsoft Mathematics, siswa dapat belajar untuk memecahkan persamaan. Tuntunan langkah-demi-langkah sambil mendapatkan pemahaman yang lebih baik dari konsep fundamental. Pelajaran mencakup pra-aljabar, aljabar, trigonometri, fisika, kimia, dan kalkulus.

Tidak hanya itu, Microsoft Mathematics  juga berisi kalkulator grafik dengan fitur sangat lengkap. Perhitungan kalkulus, trigonometri, statistik, aljabar linear, dan tentunya fungsi standar juga. Tampilan dirancang layaknya kalkulator genggam. Kegunaan lain Microsoft Mathematics antara lain penyelesai soal-soal segitiga. Disamping itu ada juga unit converter yang berfungsi untuk mengkonversi dari satu sistem unit yang lain. Misalnya berapa kilometerkah 1 mil itu? Fungsi lainnya adalah  memecahkan persamaan-persamaan.

BACA JUGA:  Cara Disable atau Enable Tombol Profile Google Chrome

Contoh saya ingin menggambarkan grafik fungsi untuk sebuah persamaan hasilnya diperlihatkan seperti gambar di bawah ini:
Microsoft Mathematics - Software untuk menjawab soal MatematikaAnda dapat mendownload software Microsoft Mathematics 4.0 langsung dari server Microsoft dengan besar file sekitar 18 MB. Pilih file instalasi yang sesuai dengan OS komputer Anda, apakah 32-bit atau 64-bit. Pilih MSetup_x86.exe untuk Windows 32-bit dan MSetup_x64.exe untuk Windows 64-bit. Walaupun Anda bisa saja menginstal MSetup_x86.exe di Windows 64-bit tetapi tidak sebaliknya. Windows 64-bit sebaiknya menggunakan MSetup_x64.exe agar program bekerja lebih maksimal. Bila Anda tidak yakin apakah Windows yang terinstal versi 32-bit atau versi 64-bit silahkan baca artikel berikut.

BACA JUGA:  Windows Tidak Butuh Game Booster dan Memory Optimizer, mengapa?

Cara melihat/mengetahui/memeriksa apakah Windows 32-bit atau 64-bit

Dowload Microsoft Mathematics

http://www.microsoft.com/download/en/details.aspx?id=15702

Sistem Opersi yang didukung

  • Windows 10
  • Windows 8/8.1
  • Windows 7
  • Windows Server 2003 Service Pack 2
  • Windows Server 2008 R2
  • Windows Server 2008 Service Pack 2
  • Windows Vista Service Pack 2
  • Windows XP Service Pack 3

Prasyarat lain:

  • .NET Framework Microsoft .NET Framework 3.5 SP1 Free download
  • Computer processor 500 MHz Pentium processor ata setara (minimum); 1 GHz Pentium processor atau setara (disarankan)
  • Memory 256 MB of RAM (minimum); 512 MB atau lebih (disarankan)
  • Display resolution 800 x 600, 256 colors (minimum); 1024 x 768, 32-bit (disarankan)
  • Video Video card with 64 MB of video RAM
  • Disk space 65 MB available disk space untuk ruang instalasi

Selamat belajar 🙂

close