Cara Ganti Warna Background Foto Dengan Handphone Tanpa Aplikasi

Untuk Anda yang membutuhkan pasfoto dengan latar belakang warna tertentu tapi hanya memiliki handphone. Tidak perlu khawatir, silahkan simak artikel hingga selesai untuk mengetahui cara mudah mengubahnya.

Pada umumnya, untuk mengubah background foto kebanyakan orang menggunakan aplikasi photoshop dan dilakukan oleh pihak yang memiliki bisnis cetak foto. Atau dilakukan dengan menggunakan komputer atau laptop yang dimiliki.

Namun, jika Anda belum bisa menggunakan aplikasi photoshop dan hanya memiliki handphone Anda juga tetap dapat mengubah lbackground foto sendiri. Anda hanya membutuhkan kuota internet dan handphone. Berikut cara mengubah background foto dengan handphone dan tanpa aplikasi:

BACA JUGA:  Cara Aktifkan Tema Aero Lite Windows 10

Cara Ganti Warna Background Foto Dengan Handphone

Pastikan foto yang akan diubah warna backgroundnya terdarapt di handphone.

Kemudian, buka google chrome atau aplikasi pencari yang dimiliki dan ketikkan remove bg dan buka apalikasiĀ  Remove.bg.

Setelah website terbuka penuh, silahkan unggah gambarĀ  dengan memilih Unggah Gambar.

Tunggu gambar selesai diunggah dan diproses penghilangan backgroundnya.

Setelah background foto telah terhapus, pilih Sunting untuk mengedit lebih lanjut.

Kemudian pilih latar belakang Warna. Silahkan pilih warna background foto yang ingin digunakan. Sebagai contoh pilih warna merah.

BACA JUGA:  Cara Menampilkan Icon Computer (This PC) di Desktop Windows 10

Jika telah sesuai, silahkan pilih ikon Unduh yang terletak di pojok kanan atas.

Lalu, pilih Unduh gambar.

Maka gambar akan secara otomatis tersimpan di memori Handphone.Foto tersebut dapat langsung digunakan untuk kebutuhan Anda.

Itu tadi cara mengganti warna background fot dengan handphone tanpa aplikasi dan cepat. Semoga dapat membantu dan selamat mencoba.