Daftar Lengkap Tombol Keyboard untuk Masuk BIOS

Informasi di bawah ini adalah daftar lengkap tombol keyboard untuk masuk BIOS. Tombol-tombol keyboard ini dapat digunakan untuk mengakses atau masuk ke BIOS (singkatan dari Basic Input Output System). Ini berlaku pada hampir semua pemasok utama chip BIOS dan produsen komputer yang menggunakannya.

Artikel kali ini dibuat untuk melengkapi artikel kami tentang cara install atau re-install (fresh install) Windows 8.1. Salah satu langkah penting (walaupun tidak harus) untuk menginstal Windows adalah mengakses BIOS. Tujuan masuk ke pengaturan BIOS adalah untuk memilih media yang akan digunakan untuk boot. Tepatnya untuk mengatur boot order.

Salah satu tombol di keyboard yang paling banyak digunakan untuk mengakses BIOS adalah F2 dan Del. Pemasok chip BIOS yang berbeda biasanya menggunakan tombol keyboard yang berbeda untuk masuk ke BIOS.

Masuk BIOS tidaklah sulit. Cara masuk ke BIOS umumnya sama, yaitu menekan tombol F2 atau Del di keyboard pada saat komputer baru saja menyala. Biasanya akan terdengar bunyi bip, meskipun tidak selalu. Jadi, saat komputer booting, pemasok BIOS akan ditampilkan. Jika OEM (Original Equipment Manufacturer) screen logo ditampilkan, tekan tombol ESC untuk melihat informasi boot up.

Pada saat pertama kali layar BIOS ditampilkan sekilas, Anda akan melihat informasi tentang tombol keyboard mana yang digunakan untuk masuk BIOS, sebagaimana terlihat pada gambar di bawah.

BACA JUGA:  Andai Bulan Berukuran 1 Piksel
Info tombol masuk BIOS
Tombol Keyboard untuk Masuk BIOS dapat dilihat saat layar BIOS tampil.

Lihat di bagian bawah layar, ada informasi berbunyi “Press F1 to continue, DEL to enter SETUP”. Jadi, Anda harus menekan tombol DEL untuk masuk ke BIOS. Layar ini tampil sekejap saja.

Produk lain bisa menggunakan lebih dari satu tombol, misalnya laptop Acer seri Acer One 14 (Z1402-38GR) menggunakan tombol F2 dan atau tombol DEL. Jadi, Anda dapat menekan tombol F2 atau DEL, keduanya sama. Lihat gambar di bawah.

Daftar Lengkap Tombol Keyboard untuk Masuk BIOS
Tombol F2 atau Del dapat digunakan untuk masuk BIOS

Setlah masuk ke BIOS,  Anda akan melihat layar menu BIOS seperti gambar di bawah.

BIOS-Setup
Contoh dari CMOS Setup (Phoenix BIOS)

Atau yang lain seperti di bawah.

Award_BIOS_setup_utility
Utilitas Setup Award BIOS pada PC standar

Berikut adalah TABEL daftar lengkap tombol keyboard untuk masuk BIOS.

Bios Supplier Tombol keyboard yang digunakan
ALR Advanced Logic Research, Inc. ® PC / PCI F2
ALR PC non / PCI CTRL+ALT+ESC
AMD® (Advanced Micro Devices, Inc.) BIOS F1
AMI (American Megatrends, Inc.) BIOS DEL
Award™ BIOS CTRL+ALT+ESC
Award BIOS DEL
DTK® (Datatech Enterprises Co.) BIOS ESC
Phoenix™ BIOS CTRL+ALT+ESC
Phoenix BIOS CTRL+ALT+S
Phoenix BIOS CTRL+ALT+INS
Produsen komputer Tombol keyboard yang digunakan
Acer® F1, F2, CTRL+ALT+ESC
ARI® CTRL+ALT+ESC, CTRL+ALT+DEL
AST® CTRL+ALT+ESC, CTRL+ALT+DEL
Compaq® 8700 F10
CompUSA® DEL
Cybermax® ESC
Dell 400 F3, F1
Dell 4400 F12
Dell Dimension® F2, DEL
Dell Inspiron® F2
Dell Latitude Fn+F1
Dell Latitude F2
Dell Optiplex DEL
Dell Optiplex F2
Dell Precision™ F2
eMachine® DEL, F2
Gateway® 2000 1440 F1
Gateway 2000 Solo™ F2
HP® (Hewlett-Packard) F1, F2 (Laptop, ESC)
IBM® F1
E-pro Laptop F2
IBM PS/2® CTRL+ALT+INS setelah CTRL+ALT+DEL
Intel® Tangent DEL
Micron® F1, F2, atau DEL
Packard Bell® F1, F2, Del
Seanix DEL
Sony® VAIO F2
Sony VAIO F3
Tiger DEL
Toshiba® 335 CDS ESC
Toshiba Protege ESC
Toshiba Satellite 205 CDS F1
Toshiba Tecra ESC lalu F1 atau F2
BACA JUGA:  Apa itu Windows 10 Anniversary Update?

Lihat buku manual motherboard komputer Anda untuk melihat informasi lengkap tantang pengaturan BIOS.

Jika BIOS memiliki password dan Anda lupa passwordnya silahkan baca artikel Cara Mereset atau Menghapus Password BIOS atau CMOS.

Jika daftar lengkap tombol keyboard untuk masuk BIOS ini belum lengkap silahkan tombahkan melalui kotak komentar.