Cara Cek ID Pelanggan Iconnet PLN

Cara Cek ID Pelanggan Iconnet PLN – Berikut cara mengetahui ID pelanggan Iconnect PLN di HP Menggunakan PLN Mobile.

Untuk Anda yang menggunakan layanan internet dari Iconnet PLN dan lupa ID pelanggan untuk melakukan pembayaran ataupun pengaduan, maka Anda dapat mengikuti langkah-langkah mengecek ID pelanggan iconnect dan memastikan bahwa nama yang muncul benar milik anda berikut ini.

Cek ID Pelanggan Iconnet di PLN Mobile

Sebelum melakukan pengecekan, Anda harus megetahui nomor ID PLN yang tertempel di meteran listrik rumah kalian.

Siapkan Handphone, pastikan tersambung dengan jaringan internet dan memiliki kapasitas memory yang cukup.

Silahkan Download dan Instal aplikasi PLN Mobile melalui playstore atau appstore, setelah selesai buka aplikasi.

BACA JUGA:  Cara Cek Tagihan Iconnet dari Whatssapp

Selanjutnya, lakukan registrasi dengan memasukkan nomor handphone yang masih aktif. Masukkan kode OTP yang dikirim via SMS ke nomor yang didaftarkan.

Pilih izinkan permintaan yang diminta PLN Mobile, dan pilih aktifkan.

Sebelum mengecek ID Iconnet, Anda perlu mendaftarkan nomor ID pelanggan listrik yang digunakan pada rumah yang terpasang Iconnet pada pilihan Kelistrikan.

Setelah menambah ID listrik rumah, maka akan muncul halaman menentukan lokasi rumah yang ID listriknya didaftarkan. Masukkan lokasi pada maps yang tersedia (pilih Ubah pojok atas gambar maps) dan Nama Alias lokasi dan pilih Tambah ID pelanggan. Maka akan muncul keterangan Berhasil.

BACA JUGA:  Cara Memblokir Pencuri Wifi Iconnet dari Handphone

Selanjutnya kembali ke menu awal, pilih menu Internet. Maka akan muncul nama ID pelanggan yang terpasang di lokasi Anda.

Untuk nama pelanggan yang terdaftar pada kelistrikan akan berbeda dengan yang terpasang pada Iconnet. Hal ini tergantung pada nama pendaftar jaringan Iconnet. Jadi walaupun nomor ID sama namun nama akan berbeda antara PLN dan Iconnet. Menggunakan aplikasi ini juga kalian bisa cek tagihan iconnet dan melihat riwayat pembayaran.

Untuk turorial lebih jelas, silahkan simak video dibawah ini hingga selesai.

Demikian cara cek id pelanggan iconnet menggunakan PLN Mobile, Semoga dapat membantu.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.